Bekas cabut gigi ada kasarnya itu apa sih? bekas cabut ada sisa giginya?

bekas kasar setelah cabut gigi – Nahh, masalah ini yang sering timbul ketika pasien selesai melakukan kegiatan cabut gigi.

sebenarnya, Tulang alveolar menopang gigi, sehingga gigi dapat berdiri. anda dapat melihatnya di gambar bertanda warna orange.

meskipun rasanya kasar ketika lidah kita menyenggolnya. jangan khawatir karena hal ini tidak berbahaya dan hanya membutuhkan waktu untuk proses penyembuhan.

Proses penyembuhan sepenuhnya hingga gusi menjadi halus, dan tulang terbentuk, hanya memerlukan waktu sekitar 6 bulan. Jadi, tidak perlu cemas jika mengalami keluhan sakit, Anda bisa kembali untuk kontrol kepada dokter gigi yang Anda percayai.